WARNA PASTEL STYLE HIJABER KECE

06:09


Siapa tidak suka dengan warna biru yang lembut, pink yang romantis, dan warna peach yang menyegarkan? Beragam warna pastel yang lembut memang selalu menggoda mata. Yang selalu menarik perhatian kawan hijabers hingga tak sanggup menahan mata untuk tidak melirik. Lalu bagaimana tips Tampil feminin dan elegan dengan Warna pastel?
Diantara berbagai macam pilihan warna dalam berbusana, dari yang bright sampai yang soft, dan beraneka ragam motif bunga kecil, bunga besar, stripe ataupun polos, warna pastel tetap memiliki banyak penggemar.
Karena memang Warna pastel sedang menjadi tren bagi para pecinta fashion. Terdapat berbagai macam gaya busana dengan warna pastel yang amat cantik. Mulai dari dress, bawahan, atasan, ataupun jilbab. Tampil feminin dan elegan dengan Warna pastel bisa menjadi pilihan dalam berbusana
Bagi kawan hijabers yang tidak suka tampil mencolok, menggunakan busana berwarna pastel adalah pilihan yang sangat tepat. Karena busana berwarna pastel memberi kesan yang natural dan warna ini sangat nyaman dipandang mata. Sangat cocok dipadupadankan dengan atasan atau bawahan apa saja. Selain itu, warna pastel bisa dipakai untuk pakaian kasual yang akan memberi kesan feminin dan dipakai untuk acara formal yang akan memberikan kesan elegan.
Dapatkan berbagai tampilan feminin dan elegan dengan Warna pastel untuk berbagai aktivitas kalian. Warna pastel dengan tampilan kasual, untuk bekerja, dan juga pesta.Sedikit catatan buat kawan hijabers, agar memilih busana warna pastel yang akan digunakan sesuai dengan warna kulit alasannya agar terlihat lebih cocok, menarik dan enak dipandang. Bagi kalian yang memiliki kulit putih dapat mengenakan semua warna pastel yang ada dengan lebih leluasa, sedangkan untuk wanita yang berkulit lebih gelap dapat terlihat menawan dengan warna peach atau kuning muda.

Tampil-feminin-dan-elegan-dengan-Warna-pastel3

You Might Also Like

0 comments